Jelang Laga Melawan Atletico Madrid, Manchester United Berharap Pada Ronaldo dan Sancho

"Mampuka duo Ronaldo-Sancho antarkan United ke 8 besar?"

Berita | 15 March 2022, 10:59
Jelang Laga Melawan Atletico Madrid, Manchester United Berharap Pada Ronaldo dan Sancho

Libero.id - Masa jabatan Ralf Rangnick sebagai manajer sementara Manchester United belum bisa dibilang sukses.

Sementara, United telah naik dari posisi ketujuh ke peringkat lima klasemen di Liga Premier. Kini, mereka masih harus bersaing dengan Arsenal untuk memperebutkan peringkat keempat. Akan tetapi, The Gunners masih memiliki tiga laga ditangan.

Harapan United untuk kembali ke kompetisi klub elit Eropa tahun depan adalah target United saat mereka menunjuk Rangnick. 

Sementara itu, mereka akan menjamu Atletico Madrid dalam pertandingan leg kedua Liga Champions babak 16 besar, Rabu dinihari. Di mana, anak asuh Rangnick memiliki kesempatan untuk menuntaskan fase ini dengan lolos ke perempat final, setelah bermain imbang 1-1 di Wanda Metropolitano.

Mantan pemain hebat Real Madrid, Cristiano Ronaldo, tidak diragukan lagi akan sangat menantikan pertandingan ini setelah hat-trick kontra Tottenham, tetapi mengulangi kepahlawanan itu sangat sulit.  Dia akan membutuhkan bantuan dan tugas manajer adalah menyediakan bantuan itu.

Meski Rangnick sejauh ini gagal menampilkan sisi koheren yang mampu menghasilkan performa yang konsisten, bukan berarti tak ada kisah sukses di masa pemerintahannya.

Buktinya, Jadon Sancho, yang bisa menjadi orang yang mengangkat United dan menjadi pemain kunci mereka minggu ini.

Sancho sekarang menemukan bentuk terbaiknya setelah awal yang sulit di Old Trafford yang agak dibayangi oleh berbagai masalah lain yang dihadapi United musim ini, baik sebelum dan sejak pemecatan Solskjaer.

Kesulitan Sancho berada di lini depan dan tengah, karena ia gagal menyumbangkan gol atau assist dalam 14 penampilan untuk Solskjaer di semua kompetisi.

Itu tentu bukan yang dibayangkan United ketika mereka membayar £73 juta untuk pemain sayap Inggris yang 107 keterlibatan golnya (50 gol, 57 assist) untuk Borussia Dortmund rata-rata terjadi setiap 93 menit.

Namun, koneksinya dengan Ronaldo kini sudah mulai cair dan itu terlihat pada laga terakhir United di Liga Primer. Publik Old Trafford tentu berharap Sancho bermain dengan cara yang sama saat bentrok dengan pasukan Simeone.

(moch imam sholikhin/nz)

Baca Berita yang lain di Google News




Hasil Pertandingan Manchester United


  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network